Dari Klaten Untuk Pamekasan #Smart City
Tadi malem (minggu, 23/05/15) kami KSL Pamekasan mengadakan pembelajaran jarak jauh bersama Mbah Suro Dhemit dan temen-temen di Klaten dengan memanfaatkan salah satu fitur dari Google+ yaitu hangout. Pembelajaran berlangsung kurang lebih 1 jam. Yang menjadi tema pembelajaran tadi malem adalah Smart City. Mulai dari pengertian, manfaat, implementasi serta keamanan yang dibutuhkan dalam Smart City. Pembelajaran jarak jauh ini akan menjadi agenda rutin kami KSL Pamekasan dengan Mbah Suro Dhemit serta temen-temen di Klaten dengan tujuan agar tetap terjalin tali silaturrahmi, saling berbagi serta untuk mempersiapkan tenaga IT untuk menghadapi tantangan & peluang ditahun yang akan datang dan untuk menyongsong masa depan Kabupaten Pamekasan sebagai kota cerdas (smart city) dengan menjadikan Pamekasan Go Online. Kami mohon do'a dan dukungan dari berbagai pihak, seluruh komunitas di Indonesia, utamanya seluruh warga Pamekasan dan aparat pemerintah Kabupaten Pamekasan. Mudah-mudahan tujuan kami ini terealisasi dengan baik dan bisa membuat Kabupaten Pamekasan menjadi kota yang lebih baik. Aamiin
Untuk temen-temen yang tidak bisa mengikuti pembelajaran tadi malem, tetep bisa belajar karena kami akan share materinya serta video hasil record pembelajaran tadi malem. Silahkan download materinya serta simak videonya berikut ini :
Untuk temen-temen yang tidak bisa mengikuti pembelajaran tadi malem, tetep bisa belajar karena kami akan share materinya serta video hasil record pembelajaran tadi malem. Silahkan download materinya serta simak videonya berikut ini :
Akhirnya kami ucapkan terima kasih kepada Mbah Suro Dhemit atas semuanya.
Belajar Open Source, Belajar Rendah Hati, Siap Menghadapai Peluang dan Tantangan (Suro Dhemit)
Post a Comment