Cara Mengatasi Key GPG error pada ubuntu
Cara Membuat Conky Autostart, itulah postingan saya yang sebelumnya. Dan pada postingan kali ini saya akan share Cara Mengatasi Key GPG Error Pada Ubuntu. Mungkin anda juga pernah mengalami Key GPG yang error. Tadi malem saya mau menginstall applikasi via ppa, setelah saya update, saya mendapatkan pesan Key GPG Error.
Akhirnya saya coba mencari solusinya, Alhamdulillah saya mendapatkan solusinya. Kalau anda juga mengalami hal yang sama seperti saya, anda tidak perlu khawatir. Disini saya akan berbagi Cara Mengatasi Key GPG Error. Saya menggunakan ubuntu 12.04 LTS Precise Pangolin. Okey, berikut cara yang saya dapatkan untuk mengtasi Key GPG Error ini!!!
Jalankan perintah berikut!!
$ gpg --keyserver keyserver.ubuntu.com --recv [Key GPG]
)* Ganti [Key GPG] dengan Key yang ditampilkan pada pesan error. Seperti punya saya yaitu AAFF4A5B336064B5. Untuk lebih jelasnya, silahkan lihat pada screenshot di atas!! jadi, perintah yang saya jalankan akan seperti ini :
$ gpg --keyserver keyserver.ubuntu.com –recv AAFF4A5B336064B5
Nanti hasilnya akan seperti gambar dibawah ini :
Selanjutnya jalan perintah berikut :
$ gpg --export --armor 336064B5 | sudo apt-key add -
)* Ganti Key 336064B5 sesuai dengan key yang ditampilkan pada gpg : requesting key. Untuk lebih jelasnya perhatikan screenshot di atas. Kalau berhasil akan tampil seperti pada screenshot dibawah ini :
Langkah yang terakhir, silahkan anda update kembali!!
$ sudo apt-get update
Gimana ada pesan error GPG Key laGi gak ..???
Post a Comment